Minggu, 11 April 2010

iPad Laris Manis di Penjualan Hari Pertama

Seluruh dunia seakan membicarakan iPad pekan ini. Di hari pertama penjualannya di AS, diperkirakan ada 700.000 iPad yang laris manis terjual.

Komputer bergaya tablet layar sentuh besutan Apple tersebut untuk pertama kalinya merangsek pasaran gadget AS akhir pekan ini. Kehadirannya memang telah lama ditunggu-tunggu pecinta gagdet. Maka tak heran jika ribuan orang rela antre dan berdesakan untuk memilikinya.

Beberapa konsumen bahkan ada yang sampai rela bermalam di depan toko Apple di New York, Washington, Boston dan San Francisco agar bisa menjadi yang pertama menjajal tablet tersebut.

Perangkat tersebut digadang-gadang akan merevolusi cara orang mengakses internet serta membaca buku dan koran.

Namun para pengamat pasar menyebutkan, antrean konsumen iPad terbilang tidak seberapa dibandingkan dengan yang terlihat ketika peluncuran iPhone untuk pertama kalinya tiga tahun silam. Hal ini karena Apple telah mengantisipasinya dengan membuka layanan pre order sejak Maret.

Jauh hari sebelum peluncurannnya, iPad sudah mencuri perhatian dan membuat konsumen penasaran. Apple mempromosikannya sebagai komputer ringan yang inovatif yang menggabungkan fungsi terbaik dari smartphone dan laptop.

Tablet dengan layar sentuh berukuran 9,7 inci ini sekilas nampak seperti iPhone berukuran besar yang dijalankan dengan OS serupa yang disederhanakan. Untuk memilikinya perlu merogoh kocek mulai dari USD499 untuk tablet model Wi-Fi atau menambah hingga USD800 untuk versi 3G.

Iron Man & Spider Man Serbu iPad

Pasukan super hero yang tergabung dalam Marvel Entertaiment, seperti Iron Man, Captain America, Spiderman, Hulk dan Thor dipastikan akan menyerbu tablet milik Apple, iPad.

Dijelaskan CEO Marvel Dan Buckley, para pencinta tokoh pahlawan tersebut nantinya akan bisa menikmati aksi-aksi mereka di dalam komik. Aplikasi Marvel di iPad ini akan hadir dengan resolusi yang tinggi, mesin pencari yang ramah, dan yang paling melihat komik tersebut dengan nyaman.

"iPad adalah perangkat pertama yang mampu mewadahi pembaca dalam membaca komik secara digital. Mereka akan merasakan pengalaman yang sama, dalam membaca komik dalam versi print (kertas)," tukas Buckley.

"Para penggemar komik Marvel akan diberi jaminan untuk bisa mengakses ke perpustakaan Marvel yang penuh dengan konten komik, mulai dari komik klasik sampai dengan edisi yang paling moderen," jaminnya.

Untuk mewujudkan aplikasi Marvel di dalam iPad, Buckley mengatakan bahwa perusahaanya telah menjalin kerja dengan ComiXology untuk mengembangkan aplikasi tersebut khusus kepada iPad. Mereka yakin aplikasi buataan Marvel dan ComiXology sangat direkomendasikan untuk pencinta Spiderman, dan kawan-kawan.

"Aplikasi ini juga memungkinkan untuk penggemar melacak toko komik, yang memungkinkan mereka menemukan alamat peritel lokal dan nomor teleponnya, jika masih menginginkan komik dalam bentuk kertas," tambah dia. (Okezone/Telegraph/TGDaily)

0 komentar:

Posting Komentar